-->

Cara Menghilangkan Komedo Secara Alami dan Aman

Cara menghilangkan komedo - Wajah yang sehat dan bersih adalah dambaan setiap orang. Wajah yang enak dipandang membuat seseorang lebih percaya diri dengan penampilannya. Tetapi sayangnya, banyak hal yang menyebabkan wajah tidak indah lagi, salah satunya adalah komedo. Komedo adalah pori-pori kulit yang tersumbat. Penyebabnya adalah adanya sel-sel mati di wajah dan produksi minyak berlebih di wajah. Komedo biasanya ada di area hidung dan sekitarnya. Jika anda mempunyai banyak komedo di wajah anda, maka jangan khawatir. Pada artikel ini kita akan membahas cara menghilangkan komedo yang aman dan alami.

komedo

Cara Menghilangkan Komedo dengan Bahan Alami

Bahan-bahan alami yang ada di sekitar kita bisa kita manfaatkan untuk menghilangkan komedo. Bahan-bahan tersebut adalah:
  1. Uap Air Panas
Uap air panas ternyata bisa dijadikan sebagai salah satu cara mengatasi komedo. Uap air panas dapat membuka pori-pori kulit sehingga kita dapat membersihkan komedo di dalamnya. Selain itu uap juga mengontrol kadar minyak di wajah. Bagaimana caranya? Rebus air sampai mendidih. Posisikan wajah di atas uap air panas tersebut selama beberapa menit. Keluarkan komedo dari wajah dengan menekan-nekannya. Jika sudah, usap wajah dengan kain yang bersih.
  1. Putih Telur
Cara menghilangkan komedo yang kedua adalah dengan putih telur. Putih telur tidak berguna sebagai bahan olahan makanan saja, melainkan juga berkhasiat dalam merawat kecantikan. Ia dapat mengurangi kadar lemak dan juga membersihkan sel-sel kulit mati di wajah. Caranya adalah dengan membuat masker putih telur. Caranya, ambil satu buah telur lalu pisahkan kuning dan putihnya. Oleskan putih telur ke wajah secara merata. Diamkan sampai kering lalu cuci bersih menggunakan air.
  1. Jeruk Lemon
Jeruk lemon mengandung antioksidan dan Vitamin C yang dapat mengangkat sel-sel mati di wajah. Lemon dibelah dua, lalu usapkan di wajah anda sampai merata. Lakukan hal ini secara rutin untuk memperoleh hasil maksimal.
  1. Lidah Buaya
Cara membasmi komedo yang selanjutnya adalah dengan tanaman Lidah Buaya. Tanaman ini masyhur berkhasiat sebagai perawat rambut. Ternyata selain sebagai perawat rambut, juga berkhasiat untuk menghilangkan komedo. Patahkan daun lidah buaya. Oles-oleskan gel nya ke wajah anda secara merata. Lakukan hal ini beberapa saat sambil dipijit-pijit. Diamkan sampai mengering
  1. Garam
Garam bisa berfungsi sebagai scrub yang dapat membersihkan komedo di wajah. Caranya, masukkan tiga sendok garam ke dalam segelas air. Tidak perlu diaduk dan biarkan mengkristal. Gunakan air tadi sebagai pembasuh wajah. Lakukan secara rutin.
  1. Pepaya
Pepaya banyak mengandung zat yang baik untuk wajah. Haluskan buah pepaya lalu campur dengan madu dan susu. Gunakan campuran tersebut sebagai masker. Oleskan secara merata lalu biarkan sampai kering. Lalu cuci bersih. Demikian cara menghilangkan komedo secara alami yang dapat kami sampaikan. Semoga informasi ini bermanfaat.

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel